Headlines News :

Wakil Walikota Batam Hadiri Maulid dan Resmikan Rumah Tahfidz

Amsakar Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Peresmian Rumah Tahfidz Mutiara Jabal Amni

Agama - 
Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad hadir dalam acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Jabal Amni Kampung Aceh, Hari Sabtu 8 Januari 2022, malam. Kegiatan tersebut juga diseiringkan dengan Peresmian Rumah Tahfidz Mutiara Jabal Amni.

Amsakar mengaku berbahagia dan atas nama Pemko Batam menyambut baik dua kegiatan ini. Menurutnya, hendaknya momentum ini dapat mengingatkan akan keteladan akhlak mulia Nabi Muhammad SAW dan diharapkan dapat direalisasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Sudah kita ketahui bapak ibu sekalian, Batam memiliki visi sebagai Bandar Dunia Madani. Kita bersama wujudkan ini,” ajaknya.

Menurutnya, pengembangan akhlak mulia melalui kegiatan keagamaan terus dilakukan. Ia mengaku peran agama dalam hal ini sangat besar, maka tidak heran mendapat tempat dalam kepemimpinan Wali Kota Batam Muhammad Rudi.

Ia memaparkan, seperti pembangunan Masjid Sultan Mahmud Riayatsyah. Lalu pak wali yang juga kepala BP Batam juga membangun Masjid Tanjak. Kemudian tahun ini akan mengembangkan Masjid Agung Batam. “Masyarakat Madani dan keagamaan tidak bisa dipisahkan,” ujarnya.

Amsakar yang juga Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Batam juga menyambut baik kehadiran Rumah Tahfidz Mutiara Jabal Amni. “Kami juga merasa bangga atas kehadiran rumah Tahfidz kita ini,” pungkasnya.

WASPADA Penyebaran Covid-19 di Batam


Kesehatan -
Pemerintah Kota (Pemko) Batam bergerak cepat merespon fluktuasi kasus aktif Covid-19 di Batam. Terkait ini, Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad memimpin rapat yang diikuti satuan tugas penanganan Covid-19 dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis, Kamis (6/1) sore.

“Kami menganggap perlu diambil langkah-langkah yang lebih intens lagi,” kata Amsakar.

Tindakan yang lebih intens ini guna menggenapi upaya preventif (pencegahan) maupun penanganan yang selama ini telah dilakukan. Seperti diketahui, data terkini kasus Covid-19 menunjukkan ada 8 kasus aktif di Batam.

Kecenderungan fluktuasi kasus pada awal tahun inilah yang disebut Amsakar, perlu ditangani lebih intens dan terukur oleh tim.

“Kendati begitu (adanya fluktuasi kasus), setelah dicek yang terkonfirmasi ini adalah mereka yang dari luar daerah dan akan kembali ke daerahnya,” terang Amsakar.

Sementara dua kasus lainnya adalah siswa pindahan yang hendak bersekolah di Batam. Karena belum masuk ke sekolah yang dituju.

“Belum masuk sekolah, sehingga sekolah itu kita anggap belum perlu kita liburkan dan kurangi (kapasitas siswa) sesuai levelnya,” imbuhnya.

Pada kesempatan ini, Amsakar juga menekankan peningkatan tracing dan testing. Jika biasanya satu kasus terkonfirmasi yang ditracing sebanyak 15 orang, Amsakar meminta agar ditingkatkan menjadi 30 orang.

Sementara terkait testing, ia berharap Rapid Antigen di titik kasus terkonfirmasi dimaksimalkan lagi. “Insha allah besok, (testing) mulai dilaksanakan lagi,” ucapnya.

Tidak hanya itu, vaksinasi anak umur 6-11 tahun juga menjadi perhatian khusus dalam rapat ini. Kini vaksinasi untuk segmen tersebut sudah mencapai 52 persen dan diharapkan tiga hari ke depan telah mencapai 70 persen.

“Ketersediaan vaksin sudah cek, alhamdulillah vaksin tersedia,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Amsakar juga meminta monitoring di pusat-pusat keramaian tetap dilakukan. Tim terpadu hendaknya semakin gencar turun melakukan kegiatan ini.

“Saya juga harapkan PPKM Mikro yang selama ini sudah berjalan untuk lebih intens atau kencang lagi,” pungkasnya.

MARI KITA PERANGI STUNTING DI BATAM


Kesehatan-Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad memimpin langsung rapat evaluasi dan rencana Kerja Penanganan Stunting Tahun 2022.

Amsakar mengatakan Pemko Batam terus berupaya untuk menekan angka stunting di Kota Batam. Pihaknya menargetkan setiap tahun harus ada penurunan hingga Batam benar-benar dapat nol kasus.

Karena itu pihaknya mendorong Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam khususnya Puskesmas dapat terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

"Kemudian para kader juga terus ditekankan untuk terus memberikan pendampingan kepada calon orang tua," kata Amsakar, Selasa (4/1/2022).

Selain itu pemahaman kepada calon-calon pengantin juga harus terus dilakukan. Sehingga stunting ini dapat dicegah.

"Saya harap setelah rapat ini, para Kepala Puskesmas langsung rapat dengan para kader supaya ada protap yang sama dalam persoalan panjang atau berat bayi," katanya.

Turut hadir dalam rapat tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid dan juga OPD terkait lainnya.


Inilah Penyebab Batam Belum Terapkan Belajar Tatap Muka 100 Persen

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad.
Pendidikan -  Pembelajaran tatap muka (PTM) di Batam, Kepulauan Riau belum dibuka 100 persen pada semester baru tahun 2022. Penerapan PTM masih seperti sebelumnya, yakni hanya untuk kapasitas 50 persen.

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan PTM di Batam menyesuaikan dengan ketentuan tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan dan Pengendalian Covid-19. Saat ini status Batam masih pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 1.

"Jadi belum 100 persen memang. Karena kami masih harus berhati-hati soal keselamatan dan kenyamanan anak di sekolah," ujarnya, Selasa (4/1/2022).

Amsakar mengaku beberapa daerah lain memang sudah siap menerapkan belajar tatap muka 100 persen. Namun khusus Batam, masih menunggu arahan dan melihat perkembangan kasus Covid-19.

Ia menjelaskan kasus Covid-19 di Batam masih terus turun, bahkan nol kasus, tetapi terkadang ada temuan satu atau dua kasus setiap hari.

"Belum ada varian baru, meskipun Batam menjadi salah satu pintu masuk bagi pemulangan PMI. Ancaman gelombang ketiga tetap harus diwaspadai," ujarnya.

Untuk itu, sementara waktu pembelajaran tatap muka masih digelar terbatas. Ia berharap kondisi ini terus membaik, sehingga semua aktivitas bisa kembali normal.

Ia mengimbau masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan, termasuk di sekolah. Guru diminta mengawasi jalannya belajar tatap muka ini. Meskipun masih terbatas, anak tetap harus diperhatikan, dan dipastikan bebas dari serangan virus ini.

"Bersama-sama kita jaga lingkungan pendidikan ini. Kalau sudah 100 persen kondisi pulih, pasti sekolah juga akan berdampak untuk sistem pembelajaran mereka," kata dia.

Wakil Walikota Batam - Apa Wujud Bakti Kami Untuk Batam ?

Amsakar Achmad Wakil Walikota Batam

Wakikota Batam
 - Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menghadiri pembukaan Rapat Kerja Daerah DPD BKPRMI Kota Batam Tahun 2021 di Aula Kantor Kementrian Agama Kota Batam di Sekupang, Sabtu (25/12).

Ia mengapresiasi terselenggaranya Rakerda tersebut, kepada pengurus ia berpesan hendaknya Rakerda dapat mewujudkan program-program kerja yang dapat memberi nilai tambah baik untuk kader maupun masyarakat pada umumnya.

“Formulasikan dengan baik sehingga BKPRMI dirasakan kehadirannya oleh masyarakat. Program sebaiknya yang implementatif yang dapat dikerjakan, jangan yang penuh dengan mimpi tapi tak bisa dikerjakan,” harap dia.

Menurutnya, BKPRMI merupakan elemen yang dapat andil dalam pembangunan Batam. Terlebih jika harapannya kepada BKPRMI untuk dapat hadir memberi manfaat bagi masyarakat dilaksanakan sebaik mungkin.

Ia melanjutkan, sejak awal diberi amanah, Wali Kota Batam Muhammad Rudi bersama dirinya intens melakukan berbagai kegiatan pembangunan dan juga merencanakan berbagai kegiatan ke depan. Hal ini tidak lain ingin membuat Batam semakin maju dan masyarakatnya sejahtera.

“Energi kami lakukan sekuat daya, sebatas mampu. Ini cara membaktikan diri, sebagai manifestasi menjalankan amanah yang kami pikul dipundak kami tersebut,” katanya.

Di era Rudi dan Amsakar pembangunan infrastruktur menjadi perhatian serius. Hal ini tanpa menghilangkan kewajiban lain yang berkenaan dengan masyarakat, seperti pendidikan dan kesehatan. Pembangunan infrastruktur tidak hanya di lokasi tertentu namun juga merambah hingga ke perumahan-perumahan bahkan hingga ke pulau-pulau penyangga. Dana Percepatan Infrastruktur Kelurahan (PIK) sudah mencapai 1,5 miliar perkelurahan. Ini belum yang bantuan pusat Rp 250 juta.

“Saya sampaikan ini agar informasi tidak bias di masyarakat. Kami ini bekerja dengan sepenuh hati untuk masyarakat,” ujarnya.

Karena hal tersebut, berbagai apresiasi tingkat internasional maupun nasional kerap disematkan kepada Wali Kota Batam Muhammad Rudi. Baik sebagai pribadi maupun lembaga. Amsakar menggarisbawahi, sesungguhnya keduanya tidak bekerja untuk itu, melainkan agar pemerintah hadir pada setiap masalah yang dihadapi masyarakat.

“Penghargaan-penghargaan tersebut adalah penanda apa yang kita perbuat sudah on the track. Kita jalankan amanah agar Batam semakin hebat,” ujarnya.

Selain program yang dilakukan di Pemko Batam, pembangunan Batam juga andil oleh BP Batam yang juga kini dikepalai secara exofficio oleh Wali Kota Batam Muhammad Rudi. Sejumlah proyek besar bakal dilakukan dari pengembangan bandara, pelabuhan hingga KEK digital di Nongsa dan KEK Kesehatan di Sekupang.

“Ini akan jadi pemantik ekonomi Batam, kesempatan kerja terbuka, angka kemiskinan dan pengangguran turun. Lalu PAD juga akan naik, maka harapan masyarakat agar kami lebih banyak berbuat untuk Batam seperti yang kami lakukan sekarang Insha Allah akan terjadi,” pungkasnya.

HARAPAN WAKIL WALIKOTA BATAM UNTUK PUSKESMAS SAMBAU

Wakil Walikota Batam "H. Amsakar Achmad" saat meresmikan Puskesmas Sambau

KESEHATAN - 
Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad meresmikan gedung baru untuk Puskesmas, yakni Puskesmas Seilekop, Sagulung dan Puskesmas Sambau, Nongsa, pada Selasa (21/12).

Amsakar berharap, adanya gedung baru dapat diiringi dengan semangat baru untuk lebih meningkatkan pelayanan yang semakin baik kepada masyarakat. Ia ingin, seluruh Puskesmas di Batam bahu membahu mewujudkan pelayanan yang baik tersebut.

“Setiap permasalahan masyarakat pemerintah harus hadir meringankan dan menyelesaikan, salah satunya lewat puskesmas ini,” ujarnya.

Sejatinya puskesmas, kata dia, Puskesmas adalah pusat pelayanan sektor kesehatan. Kemudian, layanan tergantung pada kerja dan kinerja para petugasnya.

Ia mengingatkan, sudah menjadi tradisi Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan dirinya, sudah menggunakan waktu dan tenaga untuk turun dan melayani masyarakat. Hal ini seyogyanya diharapkan dapat diaplikasikan di seluruh layanan di Pemko Batam.

“Kalau tidak dilakukan di level bawah kacau nanti. Maka dari itu, saya minta perhatiannya layani masyarakat kita secara baik, karena pemerintah diamanahkan untuk melayani masyarakat,” imbuhnya.

Namun demikian ia bersyukur, harapan tersebut cukup diaplikasikan dengan baik di level bawah, seperti puskesmas. Sebagai contoh peran puskesmas menyukseskan vaksinasi. Atas hal ini, Amsakar mengungkapkan rasa bangga dan apresiasi atas kerja kemanusiaan yang dilakukan oleh tim medis.

“Terus terang bapak ibu, saya bangga dengan tim medis kita di Batam ini,” ujarnya.

Faktanya, berkat kerja keras tim yang didalamnya peran luar biasa tim medis, kini kasus Covid-19 sudah melandai. Kendati demikian, Amsakar mengingatkan agar prokes tetap dilaksanakan hingga pandemi benar-benar usai.

Kini, vaksinasi di Batam telah 100,17 persen. Capaian Batam ini, mengantarkan Provinsi Kepri menjadi nomor satu di luar Jawa dan Bali dan secara nasional peringkat ke empat.

“Sekali lagi, saya berharap layanan kepada masyarakat tak boleh melemah. Justru harus lebih ditingkatkan,” harap dia.

Wakil Walikota Resmikan Puskesmas Sambau (Galeri)

 Wakil Walikota Bapak Amsakar Achamd Resmikan Puskesmas Sambau (Galeri)

Wakil Walikota Resmikan Puskesmas Sambau

Wakil Walikota Resmikan Puskesmas Sambau

Wakil Walikota Resmikan Puskesmas Sambau

Wakil Walikota Resmikan Puskesmas Sambau

Wakil Walikota Resmikan Puskesmas Sambau


Wakil Walikota Batam : Amsakar Buka Festival Karate Kids II Inkanas Batam 2021

Amsakar Buka Festival Karate Kids II Inkanas Batam 2021

Olahraga - 
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, membuka Festival Karate Kids II Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) Batam 2021, Minggu (19/12/2021).

“Festival ini sebagai bentuk silaturahmi kita bersama dan juga sebagai bentuk kontribusi untuk Batam,” ujar Amsakar.

Ia mengapresiasi festival tersebut sebagai wadah bagi anak-anak yang tergabung di Inkanas Batam untuk unjuk keahlian dalam bela diri karate.

“Saya betul bangga dan mengapresiasi, dari banyak cabang olahraga, dan ini jadi tempat anak usia tiga hingga lima tahun untuk mengasah kemampuan. Ini bukan sembarangan,” katanya.

Ia berpesan, kepada pengurus agar membina anak-anak Batam dalam kegiatan-kegiatan positif seperti itu.

“Dalam menyongsong bonus demografi ke depan, butuh generasi yang tangguh,” kata dia.

Untuk para peserta, ia menyampaikan agar dalam bertanding untuk mengedepankan nilai sportivitas. Bagi pemenang saya sampaikan selamat, dan bagi yang belum menang untuk tetap semangat berlatih.

“Binalah generasi yang sehat dan bentuk karakter anak yang bisa bersaing,” kata Amsakar.

Amsakar Buka Turnamen Sepakbola Dapur 12 Cup III

Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad

Olahraga- 
Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad mengucapkan selamat atas terselenggaranya Turnamen Sepak Bola ‘Dapur 12 Cup III’ Kelurahan Seipelunggut, Sagulung.

“Selamat atas terselenggaranya turnamen ini dan sepatutnya kita berikan apresiasi,” kata Amsakar Minggu (19/12).

Menurut dia, kegiatan ini sangat hebat. Pasalnya telah tiga kali digelar dan kini diikuti oleh lebih dari 100 tim. Selain itu, kegiatan tersebut mencerminkan semangat dan antusias warga Seipelunggut dan Batam pada umumnya.

“Semangat dan antusias merupakan modal yang besar dalam hidup ini,” katanya.

Ia mengatakan, semangat dan antusias juga dipraktikkan oleh dirinya bersama Wali Kota Batam Muhammad Rudi dalam membangun Batam. Selain itu, momentum ini merupakan silaturahmi dengan masyarakat.

“Bersilaturahmi dengan masyarakat memberikan energi bagi kami. Kalaulah silaturahmi diperkuat dan satu sama lain bersinergi dan saling mendukung, maka tak ada kerja yang tidak selesai,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, masyarakat menyampaikan keinginan agar di Seipelunggut dapat dibangun stadion mini. Amsakar menyebutkan, pembangunan di suatu daerah perlu melewati mekanisme Musrenbang. Untuk itu ia mendorong agar masyarakat mengusulkan terlebih dahulu di Musrenbang.

Menurut dia, jika masyarakat sepakat dan satu suara bisa saja dibangun. Namun ia mengingatkan, ada skala prioritas dalam pembangunan. Bisa saja masyarakat memiliki prioritas lain untuk dibangun.

“Saya contohkan misal ada yang usulkan sekolah atau layanan kesehatan, ini kita kembalikan ke masyarakat pilih yang mana,” imbuhnya 

smbr info : https://mediacenter.batam.go.id

Wakil Walikota Batam : Ayo Dukung Pembangunan Batam

Amsakar Ajak Persatuan Keluarga Daerah Piaman Dukung Pembangunan Batam

Info Sosial - 
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menghadiri pengukuhan pengurus DPW dan DPD Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) di Golden View Hotel, Minggu 19 Desember 2021.

Dalam sambutannya, Amsakar memberikan apresiasi dengan dikukuhkannya pengurus PKDP baik ditingkat DPW maupun DPD Kota Batam. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi dan kebersamaan.

“Dengan adanya paguyuban seperti ini, diharapkan dapat meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama,” kata Amsakar.

Kemudian, pihaknya juga berpesan agar PKPD dapat terus mendukung pemerintah dalam membangun Kota Batam. Pihaknya yakin banyak hal yang dapat dilakukan untuk dapat berkontribusi dalam pembangunan Batam.

Amsakar juga berpesan, Kota Batam adalah milik masyarakat Batam. Karena itu PKDP harus memaknainya bahwa sebuah organisasi masyarakat Batam yang anggotanya berasal dari Pariaman.

“Dengan demikian pasti akan memiliki rasa tanggungjawab dan kepemilikan terhadap Kota Batam yang kita cintai hari ini,” katanya.

Namun, pihaknya juga mendukung jika ada anggota PKPD yang sukses dan berhasil di Batam kemudian investasi di daerah asal untuk juga berkontribusi ikut serta membangun daerah asalnya.

“Kalau memang sudah sukses berbisnis misalnya dan ingin ikut serta membangun daerah asalnya sah-sah saja. Dan itu sangat bagus,” jelasnya. 

https://mediacenter.batam.go.id

 
Support : Creating Website | Tim ramah | Amsakar Achmad Blog
Copyright © 2011. Amsakar Achmad - All Rights Reserved
Template Created by Modiv Website Published by Tim Ramah
Proudly powered by Blogger